Gedung Burj Dubai akan menjadi gedung tertinggi di dunia, mengalahkan gedung Taipei 101 di Taiwan yang saat ini tercatat sebagai gedung tertinggi di dunia dengan tinggi 508 meter.
Emaar Properties yang mengerjakan proyek pembangunan gedung itu mengatakan, tinggi Burj Dubai kemungkinan akan mencapai 693 meter. Jika pembangunan selesai, Burj Dubai akan memiliki sekitar 160 lantai, 56 elevator, apartemen, kolam renang, spa, hotel pertama milik disainer kondang Giorgio Armani dan tempat observasi di lantai 124.
“Pembangunan Burj Dubai kini baru sampai lantai 141, jumlah lantainya lebih banyak dari bangunan manapun di dunia, ” demikian pernyataan Emaar Properties yang masih merahasiakan detil struktur pembangunan gedung itu.
Saat ini masih terjadi pro kontra seputar penentuan gedung tertinggi, apakah dihitung hanya sampai lantai teratas atau termasuk tinggi antena gedung. Namun pihak Emaar Properties berharap, pembangunan Burj Dubai bisa memenuhi standar Dewan Bangunan-Bangunan Tinggi dan empat kriteria Urban Habitat agar bisa dinyatakan sebagai gedung tertinggi di dunia. Empat kriteria itu antara lain, ketinggian struktur puncak bangunan, lantai tertinggi yang bisa dicapai, puncak atap bangunan dan titik runcing yang tertinggi dari bangunan tersebut.
Menurut Direktur Proyek Emaar Properties Greg Sang, seperti dikutip Associated Press, Burj Dubai akan menjadi simbol Dubai sebagai salah satu kota di dunia. Sementara itu, ketuanya Muhammad Ali Alabbar mengatakan, Dubai terinspirasi untuk membangun sebuah ikon global. Pembangunan gedung yang dimulai 21 September 2004 lalu, rencananya selesai pada tahun 2008 mendatang. Titik tertinggi gedung ini diperkirakan bisa terlihat dari jarak 100 kilometer. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar